Isu tak sedap kini menimpa Bupati Kabupaten Sumbawa Barat, ******
Isu yang disebar melalui akun Facebook sebuah jejaring sosial, menyebutkan bahwa Melinda Dee tersangka kasus pembobolan City Bank adalah istri keempat Bupati KSB.
Menanggapi isu tersebut, Bupati KSB ****** yang masih berada di Jakarta hingga 19 April mendatang untuk memperjuangkan saham 7 persen, menyatakan bahwa isu yang dihembuskan oknum tidak bertanggungjawab tersebut menyesatkan dan upaya pembunuhan karakter kepala daerah. Bupati berharap masyarakat tidak termakan isu tersebut dan dapat menyikapinya dengan cerdas dan mengedepankan prinsip berbaik sangka serta tabayyun. “Isu yang tidak penting dan tidak produktif yang sengaja dihembuskan ini akan berdampak kepada terganggunya kebersamaan yang telah dibangun selama ini untuk membangun Kabupaten Sumbawa Barat,” kata Bupati KSB
Disadari atau tidak ungkap Bupati, perjuangan yang sedang dilakukan berbagai komponen masyarakat dan Pemerintah KSB banyak menimbulkan reaksi dan tekanan kepada Pemerintah Daerah, khususnya kepada Bupati Sumbawa Barat. Perjalanan panjang dari sejak dideklarasikannya keinginan KSB untuk meraih saham 7 persen sampai saat ini upaya dan semangatnya tidak pernah putus. Dengan ijin Allah SWT dan dukungan semua pihak termasuk pemerintah pusat, ungkap Bupati, Pemerintah Daerah (Bupati dan DPRD KSB) tiada henti berfikir dan berbuat agar perjuangan pada akhirnya nanti menghasilkan keputusan terbaik yang berpihak kepada rakyat KSB. “Jangan sampai kebersamaan dan kekompakan yang telah terpelihara ini terganggu dengan isu-isu yang miring dan tidak bermanfaat dan akan menjadi kontraproduktif terhadap misi besar yang sedang kita jalankan selama ini,” ujarnya.
Dalam permasalahan ini, Bupati juga menyampaikan bahwa ia menerima siapapun yang memberikan masukan, kritik dan saran dan memaafkan siapa saja yang hendak mendzolimi kepemimpinannya. Namun, tegas Bupati, fitnah yang ditujukan kepada Kepala Daerah tidak bisa diterima dan Allah SWT pasti akan melaknat siapapun yang membuat dan menyebarkan fitnah. “Saya pikir masyarakat kita sangat cerdas dan memahami bahwa cara-cara yang ditempuh oleh pihak yang memfitnah tersebut adalah sesuatu yang sama sekali tidak terpuji dan bahkan mencederai masyarakat dan Pemerintah Kabupaten Sumbawa Barat. Oleh karenanya saya menghimbau kepada masyarakat untuk tidak terpancing dengan isu murahan ini,” demikian Bupati melalui Kabag Humas.
- Selasa,21
- 0
0 komentar:
Posting Komentar